Total Pageviews

Translate

Friday, November 10, 2017

Life Before Singapore

I wrote about life before marriage recently. It was fun to reminisce once in a while. It reminded me again that life had been kind to me. And the good vibe lingered, so I thought, "why stop there?" Hence I looked back one step further to the life before Singapore.

It was late 2002, 15 years ago. I was so young then, and while I never hated my hometown, I had it enough after 22 years of living there, so I didn't wish to stay a day longer (this deserves a story of its own, I reckon). Taking the first flight in the morning, I flew out of town with Jun Fui and Parno the day after my graduation.

Indra and I at our desks. 

The destination was Jakarta. Of course it had to be the capital city. It had so much to offer, so settling for anything lesser than the biggest city in Indonesia was definitely not an option. I was optimistic, but if I ever thought that I was ready, then I was in for a nasty surprise. Jakarta was clearly beyond my wildest imagination!

First of all, the sheer size of Jakarta and the time one required to travel. Jakarta was such a huge city that was jammed so badly. There was this saying, tua di jalan, which meant people grew old on the road while they were stuck for hours in the traffic jam. It was no joke. Those people who lived in Bekasi, Bogor and Tangerang, they had years of practice ahead of me, so they had the patience. For me, it was a culture shock. As I lived with my uncle in Bekasi, in order to reach office before 7.30am, I had to wake up at 4am, got myself ready and left house at 5am so that I could reach the bus terminal before 6am to catch the bus to Jakarta. After office hours, it was another hell of a journey. It was madness. After one week, I decided to rent a room at the house behind my office. It was a very hot and stuffy room with a really tiny fan trying all its might to make a difference. Parno, Suhendi, Jimmy, Endrico and other friends that came to stay overnight before surely had unforgettable moments, haha.

Suhendi came to stay for few nights. 

Work-wise, I was naive and none the wiser. Just because I was the first to pass my essay test in college, it didn't mean I was any good. I learnt it the hard way that I didn't know anything about what it took to be an IT staff. On top of that, I flunked my CCNA (it was a certification for Cisco switch and router configuration) and failed to understand Linux (and that event was the origin of susesucks, if you know what I mean). It was a humbling experience, really.

Lucky for me, there were good colleagues whom helped me along the way, so I started from the scratch and picked up the IT knowledge with a lot of help from my friends, Indra, Kent and especially Rusli. Then were vendors that I got to know very well, too, namely Supatno, Sugiowono (who eventually became Pheng iu) and Soedjoko. They were funny and helpful people (oh yeah, it has to be in this sequence: funny always comes before helpful). On the other hand, for the fact that we ended up becoming lifelong friends, I must be quite a decent chap, too, haha.

Soedjoko at the rooftop of Enseval building.

So there I was, working at a pharmaceutical company as a barely passable network engineer, but a natural problem solver. While I don't recall if being a helpdesk was part of my job description, I just loved doing that, a trait that brought me to where I am today. I liked it because troubleshooting was like doing puzzle: you wondered why the thing failed and you wracked your brain to solve it. Once done, the user would smile and thank you. Making people happy, now that was very rewarding, and one of my happy users is the mother of my two daughters now.

Truth to be told, I don't think I ever made a significant career progression there. My starting salary was IDR 1,250K (SGD 125) and when I left, my last drawn salary was only IDR 2,800K (SGD 280). Come to think of it, funny that it was ever enough. I could even send money back to my Mum. But that also probably explained why I was so skinny. More often than not, my dinner was either ketoprak @ IDR 3K (SGD 0.30) when I was really broke, fried rice @ IDR 4K (SGD 0.40) when I had a bit of extra cash, or two plates of nasi uduk with pecel lele @ IDR 8K (SGD 0.80) when I was feeling loaded. Lunch was provided by office, but sometimes I would still go for nasi padang with Sudarman (the guy who introduced beef tendon to me) or mie Bangka with Rusli and friends. Those were unnecessary expenses, but surely worth the money, haha.

Rusli and Kent.

I didn't get any richer, alright, but I did have good times during my stint in Jakarta. I wrote a lot of books during my time there and became a published writer later on in 2005, with Crazy Campus and Hong Kong Heroes under my resume. It was the royalty of the books, around USD 1,400 (I purposely saved it in a foreign currency so I couldn't spend it) that enabled me to finance my first few months in Singapore. During my spare time, I met my high school friends at either Taman Anggrek Mall or Citraland in West Jakarta. I would also go for CD hunting once a month to get the right dose of rock and roll.

That morning before the quiz show started. 

Apart from that, the office I worked at was quite fun. We celebrated the company's anniversary in a resort area called Anyer or Ayer, I can't really recall now, and I was suddenly part of the committee simply because of two things: I knew how to rock the stage and I owned a Sony Cybershot 3.2 Megapixels camera, a luxury in those days! We were once on TV, too, competing for a quiz show called Siapa Berani. I was also part of the IT team that went to Singapore and Hong Kong to check out the Juniper products, likely because I was one of the few that had a passport and was able to communicate in English and broken Chinese. I also traveled quite a fair bit with colleagues and friends, doing the Java-Bali roadtrip, the multiple visits to Bandung and a personal trip to Singapore via Batam.

Looking back, perhaps those three years of my life were just meant for me to discover the world, and in turn, to discover myself. I was from a small town, learning how to find my way and trying my best to survive the hardship. I met people, some I respected and looked up to. They were kind enough to impart their wisdom and knowledge, something that I picked up along the way, not really knowing that it'd be useful for me one day. I also learnt that happiness determined how you looked at the world. I chose to laugh at those that I did well and those that I failed. It gave me confidence and humility. Most importantly, I finally found someone that changed my life forever, someone that gave me the push I needed. I eventually mustered enough courage to end this chapter and began a new one in Singapore...

From left: Soedjoko, Sudarpo, Endrico and Jimmy.
The day when Soedjoko and I visited Singapore.


Kehidupan Sebelum Singapura

Baru-baru ini saya menulis tentang kehidupan sebelum menikah. Saya menikmati saat-saat mengenang masa lalu karena saya diingatkan kembali bahwa hidup saya cukup menyenangkan. Nuansa positif ini terngiang-ngiang di benak saya, membuat saya berpikir, "kenapa berhenti sampai di sini?" Lantas saya mundur selangkah ke belakang, ke masa sebelum saya pindah ke Singapura.

Kisah ini bermulai di akhir tahun 2002, sekitar 15 tahun yang lalu. Walaupun saya tidak membenci kampung halaman saya, tidak bisa dipungkiri juga bahwa setelah 22 tahun tinggal di Pontianak, saya merasa cukup dan sudah tiba waktunya bagi saya untuk keluar. Keinginan itu begitu menggebu-gebu sehingga begitu saya lulus kuliah, saya langsung terbang keesokan paginya bersama Jun Fui dan Parno.

Tujuan saya adalah Jakarta. Tentu saja saya harus ke ibukota. Jakarta terlihat begitu menjanjikan, jadi saya harus ke sana. Saya cukup optimis, tapi jika pernah saya mengira bahwa saya sudah siap, maka saya sudah pasti akan terkejut dengan kejamnya ibukota. Jakarta benar-benar lebih dari apa yang pernah saya bayangkan!

Calon dokter Hengky Hermanto yang berkunjung ke kamar kos saya.

Hal pertama yang membuat saya terpana adalah betapa besar dan macetnya Jakarta. Di sini saya belajar tentang pepatah tua di jalan. Mungkin lucu kedengarannya, namun orang-orang di sini senantiasa terjebak macet dan sungguh-sungguh tua tanpa terasa di jalan. Para karyawan dan karyawati yang tinggal di Bekasi, Bogor dan Tangerang jelas sudah terlatih untuk sabar, tapi ini bagaikan sebuah mimpi buruk yang tidak berkesudahan bagi saya. Karena saya tinggal di rumah paman saya di Bekasi, saya harus bangun jam 4 pagi untuk bersiap-siap supaya bisa meninggalkan rumah jam 5 pagi dan mencapai terminal bis sebelum jam 6 pagi sehingga bisa tiba di kantor sebelum jam 7.30 pagi. Setelah pulang kerja, sekali lagi saya harus terjebak macet. Sesudah satu minggu, saya putuskan untuk menyewa kamar di sebuah rumah yang terletak tidak jauh dari kantor. Kamarnya panas dan pengap, jadi saya lengkapi dengan sebuah kipas angin mini. Parno, Suhendi, Jimmy, Endrico dan teman-teman lain yang pernah menginap tentu memiliki pengalaman tak terlupakan dengan kipas angin yang mungil ini, haha.

Bicara tentang pekerjaan, saya sangat naif dan terlalu percaya diri. Hanya karena saya adalah yang pertama dalam menyelesaikan sidang skripsi, itu berarti saya sudah luar biasa pintar. Justru sebaliknya, saya tidak ada ide sama kali bahwa pekerjaan seorang IT itu seperti apa. Selain itu, saya juga tidak lulus CCNA (sebuah sertifikasi untuk konfigurasi perangkat jaringan Cisco) dan gagal mengerti sistem operasi Linux (dan dari situ lahirlah nama susesucks, jika anda paham apa artinya).

Parno, Junaidi, Soedjoko dan Sudarman di Stasiun Gambir, sesaat sebelum kita berangkat ke Bandung.

Kendati begitu, saya beruntung bahwa saya memiliki kolega-kolega yang membantu saya, jadi saya mulai lagi dari awal dan menimba ilmu dari mereka, terutama teman dekat seperti Indra, Kent dan Rusli. Selain itu ada juga para penyedia jasa IT yang bekerja sama dengan kantor dan akhirnya saya kenal dengan baik, misalnya Supatno, Sugiowono (yang akhirnya turut hijrah ke Singapura dan menjadi salah satu inspirasi Pheng iu) dan Soedjoko. Mereka adalah orang-orang yang lucu dan tidak sungkan untuk membantu (oh ya, yang penting bagi saya itu urutannya harus lucu dulu, baru gemar membantu). Di satu sisi, saya rasa saya juga cukup baik dan tulus, makanya kita bisa menjadi teman sampai hari ini, haha.

Selama di Jakarta, saya bekerja di sebuah perusahaan farmasi sebagai network engineer setengah jadi, tapi berbakat alami dalam menyelesaikan masalah komputer. Saya tidak ingat apakah menjadi helpdesk adalah bagian dari pekerjaan saya, tapi saya suka mengerjakannya dan menjadi kebiasaan sampai sekarang. Saya suka membantu karyawan yang sedang menghadapi masalah komputer karena rasanya seperti bermain puzzle. Intinya adalah saya harus amati sehingga paham, lalu cari solusinya. Setelah selesai, yang ditolong biasanya tersenyum dan mengucapkan terima kasih. Nah, jikalau orang lain merasa senang dan terbantu, saya pun turut senang, dan salah satu dari banyak orang saya bantu dulu kini menjadi ibu dari dua putri saya.

Andreas, Dedy dan Jozef, sewaktu kita ke Hong Kong. Sebelum era Google Map, kita perlu lihat peta! 

Secara jujur saya akui, saya rasa karir saya tidak berkembang pesat selama di sana. Saya mulai dengan gaji sebesar 1,25 juta rupiah dan ketika saya berhenti kerja, gaji terakhir saya adalah 2,8 juta. Kalau dipikirkan lagi, sulit dipercaya rasanya bahwa gaji yang saya terima itu cukup untuk biaya hidup, namun nyatanya saya masih bisa mengirim uang kepada ibu saya. Gaji yang kecil ini juga mungkin menjadi penyebab kenapa saya sangat kurus dulu. Saat itu, makan malam saya biasanya adalah ketoprak seharga 3000 rupiah jika saya sedang penghematan, nasi goreng seharga 4000 rupiah jika saya ada sedikit uang, atau dua piring nasi uduk berikut pecel lele dengan total harga 8000 rupiah bila saya memiliki uang lebih. Makan siang disediakan oleh kantor, tapi terkadang saya keluar untuk menikmati nasi padang bersama Sudarman (yang memperkenalkan saya lauk bernama kikil) atau mie Bangka bersama Rusli dan kawan-kawan. Ya, itu adalah pengeluaran yang tidak perlu, tapi membuat perut kenyang dan hati senang, haha.

Artikel di Pontianak Post.

Tabungan saya seakan tidak bertambah selama bekerja di Jakarta, tapi hari-hari saya cukup menarik dan menyenangkan. Saya menulis banyak buku dan menjadi penulis yang berhasil menerbitkan Crazy Campus dan Hong Kong Heroes. Dari royalti buku tersebut, saya akhirnya mempunyai USD 1.400 (saya sengaja menabung dalam mata uang asing supaya tidak terpakai) yang akhirnya memungkinkan saya untuk membiayai hidup saya selama beberapa bulan pertama di Singapura. Di kala senggang, saya juga sering berkumpul dengan teman-teman SMA di Taman Anggrek atau Citraland. Selain aktivitas tersebut, saya juga menyempatkan diri sebulan sekali untuk pergi ke Pondok Indah demi berburu CD musik para mantan anggota the Beatles.

Saat kumpul bersama teman-teman SMA di Taman Anggrek.

Menarik untuk dicatat bahwa kantor tempat saya bekerja juga asyik lingkungannya. Kita pernah merayakan ulang tahun perusahaan di kawasan wisata Anyer atau Ayer, saya lupa-lupa ingat namanya, dan saya menjadi anggota panitia hanya karena dua hal: saya bisa bernyanyi rock and roll dan saya mempunyai kamera digital Sony Cybershot 3.2 Megapixels yang tergolong langka saat itu! Kita juga pernah masuk televisi, tampil di kuis Indosiar yang bertajuk Siapa Berani. Kenangan lainnya, saya juga pernah ikut serta dalam tim IT yang berangkat ke Singapura dan Hong Kong untuk meninjau perangkat jaringan Juniper. Saya rasa ini karena saya adalah salah satu dari sedikit karyawan yang memililki paspor dan bisa berbahasa Inggris serta sedikit Mandarin. Bicara soal jalan-jalan, saya juga sempat bertualang ke beraneka tempat bersama para kolega dan teman, mulai dari perjalanan darat Jawa-Bali, kunjungan berulang kali ke Bandung dan perjalanan pribadi ke Singapura melalui Batam

Kalau saya lihat kembali, mungkin tiga tahun dalam hidup saya ini adalah sebuah pengalaman bagi saya untuk menjelajahi dunia untuk pertama kalinya demi menemukan jati diri saya yang sebenarnya. Saya hanyalah seorang pemuda dari kota kecil yang berusaha menemukan jalan hidup sambil ditempa melalui berbagai cobaan. Dalam perjalanan saya, ada berbagai jenis orang yang saya temui. Saya menghormati beberapa di antaranya dan mereka juga berbaik hati untuk mengajarkan kebijaksanaan dan pengetahuan mereka kepada saya, sesuatu yang saya terima tanpa pernah menyadari bahwa semua ini akan berguna suatu hari kelak. Saya juga belajar bahwa kegembiraan berasal dari dalam hati dan menentukan bagaimana kita menyikapi dunia. Saya memilih untuk menertawakan keberhasilan yang telah saya capai dan kegagalan yang saya alami. Ini memberikan saya rasa percaya diri dan juga kebersahajaan. Akan tetapi yang paling penting dalam periode ini adalah, saya menemukan seseorang  yang mengubah hidup saya selamanya, seseorang yang memberikan dorongan yang saya butuhkan. Ketika saya mengumpulkan cukup banyak keberanian yang cukup, babak ini pun berakhir dan saya memulai kehidupan berikutnya di Singapura...

Linda dan... siapa namanya yang ini? Sewaktu kita di acara HUT Kalbe.

Sunday, November 5, 2017

Henshin!

I've talked quite a fair bit about Pontianak since I began blogging, from the unique local delicacy, the trouble in Wonderland, how it was like to grow up as Chinese down there to the foreign visitors that came to take a look. Despite the challenges, it's interesting to note that I had a relatively happy childhood. One of my favorite pastimes from that period was watching the videos. For all I know, this particular habit could have been the granddaddy of binge-watching, happened long before the term was ever invented in Netflix era.

This story started with this Teochew man called Ah Sia, whose name was eventually localised into Bahasa Indonesia and became the name of his video rental shop: Asia Video. It was a cool and brilliant name, alright, but here was Ah Sia prior to Asia Video, a door-to-door video rental man. He was like a Santa Claus arriving at our doorstep and, from beneath his oversized jacket, he would pull out the latest Betamax video tapes of Japanese anime, mecha, tokusatsu, super sentai or whatever that was going on at that time.

My first recollection about this was Voltes V, the Japanese anime about the five parts of a robot that made up a robot (it was one weird sounding sentence, I know, but that was real!). I seem to remember vaguely that Voltes always defeated his enemies by slicing them in a V-shaped move.

Ultraman, the one I never watched during the heyday of tokusatsu.
Photo by Eday Ng.

When Voltes V ended, came the long, white haired Megaloman. Yes, you read it right, it was Megaloman, not Ultraman, because the latter was never a part of Ah Sia's catalogue. An early favorite, Megaloman was a kyodai hīro, which meant he was a human that was able to transform into a giant costumed hero that was even taller than buildings. His signature move was his fiery long hair that swung towards his enemy and shot fire (I think his hair was trimmed by his enemy at least once, causing him to lose his power for an episode or two). Looking back, the series was quite brutal as one of the super warriors, the blue one, was actually killed! As if kids needed to see that!

It was another Japanese anime for me after that, and I think it was God Sigma. Can't remember what the story was all about, apart from the three robots that merged into one. I seem to recall that my cousin had God Sigma, but he didn't let me play with the robots, so this could be the reason why I disliked the series, haha. Around that time, I liked Mazinger Z better. Here was one giant robot that came out of water and punched its way through, literally! I mean, one of his signature move was the rocket punch and when it was pronounced in Japanese, it sounded like rocket-powered frying pan in the ears of an Indonesian boy, which made Mazinger Z all the more amusing, haha.

Lion-Maru and Tiger Joe.
Photo by Eday Ng.

Next one was Lion-Maru. I remember that I liked this series thanks to its rocking theme song and the use of katana (oh yeah, as a kid, holding and swinging your plastic sword was one of the coolest privileges ever). To make it more interesting, Lion-Maru actually had a rival called Tiger Joe. The ending, if I remember correctly, was rather sad, as Lion-Maru flew into Gousan's mouth to kill him from inside and therefore died together when Gousan exploded. Talk about sad ending, I seem to recall that it also didn't end well for Zaborger, the robot that was able to transform into a motorbike. Anybody remember if it actually died, too?

From live action series such as the ones above, I switched back to Japanese anime again. There was Hurricane Polymar, whom was not only like Bruce Lee overdosed with steroids, but he was also able to transform into a submarine and other vehicles! That was one helluva show, really. There was also Gordian Warrior, a human that could jump into a robot suit, only to jump again into a medium size and giant robot suit. It might sound campy, but I remember liking the show. I also owned the robots, too, and I could really fit the red into the blue one!

Metalder.
Photo by Eday Ng.

The last Japanese anime that I watched was Getter Robo. Looking back, you'd realize that there's no way that the robots can transform in such a logic-defying manner. But as a kid, it was fun to see the jet fighters mix and match into three types of robots. I think Getter Robo's sequel was the only one that I watched directly right after the original series. I guess for once Ah Sia did a good job in maintaining the continuity, didn't he?

Now that I mentioned about continuity, there was also one hit wonders back in those days. I remember watching only one episode of Kikaider, which was rather disappointing because Kikaider was very cool looking. There was also one episode of Spectreman, but that was alright and I was willing to let go, haha.

The biggest hit that came at the right time was, perhaps, Gavan. He was the first metal hero with his henshin (transformation) thoroughly explained in every single episode. He got a pretty girlfriend that could turn into a bird. Other than that, he had a dragon, a motorbike, a lightsaber and, later on, an apprentice called Sharivan. He also got an upbeat theme song that prompted kids to sing along even though we understood no Japanese. He was easily the most loveable one!

Gavan's Dragon.
Photo by Eday Ng.

Last to appear was Goggle Five. It was like the ancient version of Power Rangers and easily the most popular super sentai in Indonesia. You got five heroes fighting a monster and its henchmen before the monster decided to grow into a giant, forcing Goggle Five to continue their fight while riding a robot.

I must have been a bit older than before that I could see such a pattern repeating until last few episodes of Goggle Five. It was getting tiresome and no longer as attractive as it used to be, so by the time I saw Kamen Rider #1, I immediately gave up, citing the reason that I didn't need a bug-eyed hero during my spare time. Although I would fall in love with Kamen Rider Black RX later on, but Kamen Rider #1 officially ended my Betamax journey. I'd like to say that I'd outgrown that particular phase in my life, but truth to be told, it was also partly because Kamen Rider #1 looked awful and dated, haha.

On a side note, while Ah Sia might be simply trying to make money for his living, the impact of what he did was not to be underestimated. As far as I'm concerned, he could have been singlehandedly responsible for introducing Japanese cultures to the kids of our generation in Pontianak and in doing so, he unwittingly gave us the most memorable childhood in the 80s. Perhaps he should be awarded for his crusade!



Berubah!

Saya sudah bercerita cukup banyak tentang Pontianak sejak saya mulai blogging, mulai dari makanan khas Pontianak yang bernama hekeng, rawannya Orbit Wonderland, pengalaman masa kecil di Pontianak sampai dengan kunjungan wisatawan Singapura ke kampung halaman saya ini. Meskipun ada banyak tantangan di Pontianak, masa kecil saya di sana cukup gembira. Salah satu aktivitas favorit di waktu luang saat itu adalah menonton video.

Cerita ini dimulai oleh seorang Tiochiu bernama A Sia yang mengeja namanya dalam Bahasa Indonesia dan menjadikannya sebagai nama toko penyewaan video: Asia Video. Sebelum tokonya buka, dia sering datang dari rumah ke rumah untuk menyewakan kaset. Bagi saya, dia ini seperti Sinterklas karena dari balik jaketnya, dia selalu mengeluarkan video kaset terbaru dari kartun atau film seri anak-anak dari Jepang.

Kenangan pertama saya tentang kaset-kasetnya adalah serial Voltes V, kartun Jepang tentang robot yang terbentuk dari lima bagian robot (ya, walau kalimatnya terdengar aneh, tapi seperti itulah Voltes V). Samar-samar saya ingat kalau Voltes selalu mengalahkan musuhnya dengan sabetan pedang berbentuk huruf V.

Voltes V berakhir dan digantikan oleh serial Megaloman yang berambut panjang dan putih. Ya, anda tidak salah baca. Namanya adalah Megaloman, bukan Ultraman, karena Ultraman tidak pernah muncul dalam katalog A Sia. Favorit saya sejak awal, Megaloman mengetengahkan jagoan yang bisa berubah menjadi pahlawan raksasa yang bahkan lebih tinggi dari gedung-gedung. Jurus mautnya adalah lontaran api dari kibasan rambut panjangnya (sepertinya ada episode dimana rambut panjangnya dipotong sehingga Megaloman kehilangan kemampuannya untuk mengeluarkan api). Kalau dipikirkan kembali, serial ini cukup brutal karena salah satu jagoan utama yang berwarna biru itu terbunuh. Untuk ukuran film anak-anak, rasanya adegan tersebut terlalu berlebihan.

God Sigma.
Photo by Eday Ng.

Setelah Megaloman, ada film kartun God Sigma. Selain tiga robot yang bergabung menjadi satu robot, saya tidak ingat lagi apa ceritanya. Yang saya ingat justru mainan God Sigma yang dimiliki sepupu saya, tapi dia tidak mengizinkan saya untuk memainkannya. Mungkin karena itulah God Sigma tidak berkesan bagi saya, haha. Saat itu saya justru lebih suka Mazinger Z yang selalu keluar dari markas di bawah air dan mengandal tinjunya yang meluncur seperti roket. Gerakan andalannya, rocket punch, sering diserukan oleh jagoannya dalam lafal Jepang dan bagi seorang bocah Indonesia, seruan ini terdengar seperti roket panci, haha.

Mazinger Z dan teman-teman.
Photo by Eday Ng.

Yang saya tonton berikutnya adalah Lion-Maru. Saya ingat bahwa saya suka yang satu ini karena selain lagu pembukanya yang seru, jagoan utamanya juga menggunakan pedang, (oh ya, sebagai anak kecil, bisa mengayunkan pedang plastik adalah kebahagiaan tersendiri). Yang membuat serial ini tambah menarik adalah Tiger Joe, lawan tandingnya yang tidak selalu jahat. Jika saya tidak keliru, episode terakhir Lion-Maru agak sedih. Seingat saya, Lion-Maru terbang ke mulut Gousan dan meledakkan dari dalam sehingga ia pun ikut terbunuh. Bicara tentang akhir yang sedih, Zaborger yang bisa berubah dari motor menjadi robot juga sepertinya berakhir dengan sedih. Ada yang ingat apakah Zaborger juga tewas?

Zaborger.
Photo by Eday Ng.

Kembali ke film kartun, setelah itu ada Hurricane Polymar yang mirip Bruce Lee overdosis dan yang lebih mencengangkan lagi, dia juga bisa berubah menjadi kapal selam dan kendaraan lainnya. Benar-benar di luar akal sehat! Selanjutnya, di era yang sama, ada lagi serial bernama Gordian Warrior. Yang satu ini lebih enak ditonton dan menampilkan manusia biasa yang bergabung ke dalam robot kecil, lalu bergabung lagi dengan robot ukuran menengah dan raksasa. Saya memiliki robotnya dan, ya, saya benar-benar bisa menggabungkan robot yang merah ke dalam robot biru yang lebih besar.

Kartun Jepang yang terakhir saya tonton adalah Getter Robo. Kalau dipikirkan kembali, rasanya tidak ada pesawat-pesawat yang bisa bergabung dan berubah dengan elastis seperti itu, namun sebagai kanak-kanak, rasanya seru-seru saja melihat pesawat yang bongkar-pasang menjadi tiga macam robot. Selain itu, Getter Robo adalah satu-satunya serial memiliki lanjutan begitu bagian pertama berakhir. Saya rasa ini karena A Sia kebetulan memiliki sambungannya.

Bicara tentang serial lanjutan, ada beberapa yang sepertinya hanya memiliki satu episode tunggal. Kikaider misalnya, dan ini sangat mengecewakan, terutama karena Kikaider bagus robotnya dan terlihat seperti separuh mesin. Ada lagi yang namanya Spectreman, tapi yang ini cukup satu episode saja karena tidak menarik, haha.

Sharivan.
Photo by Eday Ng.

Yang paling gagah saat itu tentunya adalah Gavan, si polisi luar angkasa yang bisa berubah menjadi pahlawan metalik. Perubahannya juga dijelaskan secara detil dalam gerakan lambat di setiap episode. Dia memiliki pacar yang bisa berubah menjadi burung. Selain itu, dia juga memiliki naga, motor, pedang bercahaya dan, menjelang akhir cerita, murid yang bisa berubah menjadi Sharivan. Lagu pembukanya juga bersemangat dan menggugah anak-anak untuk turut bernyanyi walau tidak mengerti bahasa Jepang sedikit pun. Pokoknya Gavan memang paling top!

Bagi saya, yang terakhir muncul dan saya tonton sampai habis adalah Goggle Five. Jagoan-jagoan ini mirip versi kuno Power Rangers dan mungkin merupakan super sentai paling populer di Indonesia. Secara singkat, Goggle Five mengisahkan lima muda-mudi yang melawan monster dan anak buahnya, lalu monster tersebut menjadi raksasa dan Goggle Five pun melanjutkan pertarungan dengan robotnya. Di kala itu saya mungkin sudah lebih berumur dari sebelumnya sehingga bisa melihat pola yang diulang-ulang sampai beberapa episode terakhir. Pola ini terasa membosankan dan tidak lagi menarik seperti sebelumnya. Oleh karena itu, begitu saya melihat Kamen Rider #1, saya langsung menyerah saat melihat jagoannya berkepala kumbang. Walau saya nantinya menyukai Kamen Rider Black RX, tapi Kamen Rider #1 menjadi akhir dari hobi saya dalam menonton video. Di satu sisi, saya berpikir bahwa saya sudah lebih dewasa dari sebelumnya, namun kalau saya boleh jujur, itu juga karena Kamen Rider #1 terlihat jelek dan ketinggalan zaman, haha.

Ada yang bisa menemukan Kamen Rider #1 di sini?
Photo by Eday Ng.

Sebelum kita mengakhiri cerita ini, menarik untuk dicatat bahwa meskipun A Sia mungkin hanya ingin mencari uang dari penyewaan kaset, tidak bisa dipungkiri bahwa apa yang dikerjakannya memiliki dampak besar. Saya merasa bahwa dia telah memperkenalkan budaya Jepang kepada anak-anak generasi saya di Pontianak dan dengan demikian, memberikan cerita masa kecil di tahun 80an yang sungguh pantas untuk dikenang. Mungkin dia pantas diberi penghargaan atas jasanya ini!

Tuesday, October 31, 2017

Malaysia Boleh: Kuching

As mentioned in the ASEAN Tour: Malaysia, Kuching would always have a special place in my heart, not by choice, but by fate. I visited the city when I went abroad for the first time many, many years ago, perhaps in the early 90s. I remember vomiting, as it was a torturous nine-hour car ride, zig-zagging through Mount Seha nearby Ngabang. Coming from Pontianak, a small town in West Borneo, Kuching gave me the first impression of how a foreign city looked like. It was grand and different than the backwater I came from. Few names from that initial trip to Kuching with my parents still lingered in my mind: Sarawak Plaza, the shopping centre we visited, and Hua Kuok Inn, the hotel we stayed at. Last I checked, both were still around.

My brother and I at Hua Kuok Inn.

During the college days, I had at least three visits to Kuching again (by counting where Endrico stayed as a benchmark, it must be three times: Endrico at hostel, Endrico at Green House and Endrico at his father's apartment). Each trip was special, but the first one was the most memorable one. I mean, it was the first overseas trip I had as a working young adult, which meant I had a bit of money for the first time, haha.

If I got it right, that particular trip happened in 1999. I had it planned and got my friend Parno to join me. Everything seemed perfect, except the fact that Endrico never picked us up at the Kuching bus terminal! After a long, punishing bus ride (no improvement thus far, still took nine hours), we were stranded in a foreign land. Lucky for us, Hermanto and Hendry happened to be there and they were kind enough to bring and shelter us for a while. They made a call to Jimmy and off we went with him for sightseeing. It was only late at night that Endrico appeared and he had this smiley, innocent looking face. That was when I learnt that the saying act blur, live longer was real as this friend of mine was capable of executing it really well, haha.

Jimmy and I at the hostel of Inti College.

I remember having a long walk until late at night, but Parno and I were well-trained in walking, an unusual trait for Pontianak people of our generation, so we were alright. We went to places such as Wisma Saberkas, where we had kolo mee for the first time (it was the cheapest, only MYR 2.4, and yet so delicious) and Kenyalang, where I found, much to my delight, the cassette called Time Takes Time, a Ringo Starr album! We also went to Tun Jugah Mall and King Centre, where we had a bowl of century eggs porridge for the first time as well. Late at night, we visited the Inti College Hostel and, while this might sound alien now, the internet café at Central Park. We bumped into our friends there. They were sporting long hair, a trademark of university students at that time, but we recognised them immediately. It was quite a nice surprise, because the two were actually studying in Yogyakarta.

From left: Frans, Endrico and Anthony.

The second and third trips took place consecutively in year 2000 and 2001. We revisited pretty much the same places, including the Cat Statue nearby Sarawak Plaza. For the second visit, I was with Endrico, taking Sri Merah, while on the other bus, there were Muliady AW and Taty. I remember the short time we had at the borders, Entikong/Tebedu. We saw Yanti, the daughter of Aloha coffee shop owner in Pontianak. As she was notoriously fierce back then, we decided not to say hello to her, haha. Then on the third occasion, I was with Jun Fui, my fellow computer lab assistant and friend from college. Again Endrico pulled the similar stunt and was a no-show when we reached Kuching. We met his younger brother instead.

The next visit happened many years later in 2008. Endrico and I flew from Johor Bahru whereas Ardian and Parno had a road trip from Pontianak by bus. It was quite nice for four friends to spend time together before the upcoming weddings for Endrico and... hmm, I actually can't remember if it was Parno or Ardian whom was going to get married. In fact, I barely remember anything from that trip, haha. I think Endrico drove us around using his father's Proton and we had the fried oyster at Taman Kereta, a food court with outdoor and open space concept.

With Ardian and Parno at the riverside.
Photo by Endrico Richard.

Four years later, in 2012, I returned again to Kuching, this time with another group of friends. Isaac was inviting us for a cave exploration and, together with Keenan and Bernard, we went for it. Unlike any other trips before this, I experienced a different side of Sarawak for the first time ever. We actually had to wear safety gear such as a pair of boots and helmet with a lamp attached to it. The cave, as we went in deeper and deeper with our British and local tour guides, was very dark and had all sorts of animals inside, from slithering snakes, bats who shied away from our light, tarantula and many more. We had to climb up, squeeze ourselves into the gaps and slide down through the slopes to reach the end of the line: a dead end with a waterfall. Then we turned off our lamp and it was so pitch-black that I couldn't even see my hand in front of me! Now that was different and fun, but once in a lifetime is enough, haha. After that, we went back to civilization for a drink, where we happened to see the youngsters fighting. Kind of funny, actually, because one of the young men got beaten and then complained incessantly that he wanted some explanation why he was left alone when it was supposed to be a gang fight.

From left: Bernard, myself, our tour guide and Keenan, after the cave exploration.
Photo by Isaac Ng.

I went there again last year, but it wasn't for leisure this round. That was the first time I ever stepped into Timberland, the private hospital, as I had to accompany my Dad for check up. Not the most pleasant visit ever, but it was Yanti, now known as Yen Darren, that made it better. She was no longer as fierce as she used to be (or perhaps she was never fierce, which meant we frightened ourselves over nothing) and she was very friendly instead, driving me around and buying me KFC for late lunch plus a nice dinner later on that day. We chatted like old friends that we were, even though we were not close at all back in our school days (thanks to her reputation, haha). And she got the nicest bunch of kids I had ever seen. Two daughters and one boy, all were very polite. Impressive.

All in all, apart from the amazing cave exploration, Kuching was just... alright. It had this sleepy feeling and it wasn't exactly fantastic. However, Kuching also happened to be the one and only city in a foreign country that I visited multiple times in many stages of my life. Let's just say that while I won't purposely go there for a holiday, I don't mind going back for old time's sake, especially when there's a valid reason to do so...

From left: Anthony, Keenan, Bernard and Isaac, after we came out from the cave.


Malaysia Boleh: Kuching

Seperti yang pernah diceritakan dalam Tur ASEAN: Malaysia, Kuching akan selalu memiliki tempat istimewa di hati saya, bukan karena pilihan, tetapi karena takdir. Saya mengunjungi kota ini ketika saya pergi ke luar negeri untuk pertama kalinya bertahun-tahun silam, mungkin di awal tahun 90an. Saya ingat tentang derita perjalanan selama sembilan jam, terutama belokan dan tikungan di Gunung Seha yang membuat saya mual dan muntah. Akan tetapi, bagi pengunjung yang berasal dari kota kecil bernama Pontianak di Kalimantan Barat, Kuching memberikan kesan pertama kepada saya, seperti apa luar negeri itu sebenarnya. Kala itu, Kuching terlihat megah dan berbeda dengan tempat saya berasal. Nama yang masih terngiang-ngiang dari kunjungan perdana itu adalah Sarawak Plaza, pusat perbelanjaan yang saya kunjungi, dan Hua Kuok Inn, penginapan tempat kami tinggal. Terakhir saya cek, dua tempat ini masih ada.

Di zaman kuliah, saya bertualang setidaknya tiga kali ke Kuching (patokannya adalah tempat tinggal Endrico: pertama dia tinggal di asrama kampus, kedua di Rumah Hijau dan ketiga di apartemen ayahnya). Setiap kunjungan ada kisahnya, tetapi yang pertama adalah yang paling berkesan. Ini adalah kunjungan pertama saya sebagai pemuda yang sudah bekerja, dengan demikian saya punya sedikit uang untuk dihamburkan, haha.

Parno dan Surianto berpapasan di Wisma Saberkas.

Jika saya tidak keliru, perjalanan pertama terjadi di tahun 1999. Saat itu saya sudah merencanakan segalanya dan juga mengajak teman saya Parno untuk turut serta. Semuanya tampak sempurna, kecuali satu hal: Endrico tidak pernah muncul untuk menjemput kita di terminal bis Kuching! Setelah perjalanan yang panjang (masih sembilan jam lamanya, tidak ada peningkatan sejak kunjungan perdana), kita terdampar di negeri orang. Untung saja kita berjumpa dengan Hermanto dan Hendry yang berbaik hati untuk mengajak kita ke tempat tinggalnya. Selanjutnya mereka menelepon Jimmy dan kita pun dijemput untuk memulai wisata. Endrico baru muncul di malam hari, tersenyum lugu dengan wajah tanpa dosa. Ini adalah pertama kalinya saya belajar tentang pepatah berlagak bego, panjang umurnya. Teman yang satu ini benar-benar pakar, haha.

Dari kiri: Parno, Endrico dan Alvin

Saya ingat bahwa kita berjalan kaki sampai larut malam, tapi Parno dan saya sudah terbiasa berjalan jauh, sesuatu yang di luar kebiasaan orang Pontianak, jadi tidak masalah buat kita. Kita mengunjungi tempat seperti Wisma Saberkas, tempat dimana kita mencicipi kolo mee untuk kali pertama (itu adalah makanan paling murah, hanya dua ringgit dan 40 sen, tapi enak rasanya). Setelah itu kita juga singgah ke Kenyalang, tempat dimana saya menemukan album kaset Ringo Starr yang berjudul Time Takes Time. Kita juga mampir ke Tun Jugah dan King Centre, dimana kita mencoba bubur telur pitan untuk pertama kalinya. Di malam hari, kita mengunjungi asrama Inti College dan, walau ini mungkin terdengar aneh sekarang, kita juga pergi ke warnet di Central Park. Tidak disangka kita malah bertemu teman-teman yang kuliah di Yogyakarta di warnet tersebut. Frans dan Alvin tampil dengan rambut panjang yang menjadi gaya mahasiswa saat itu.

Endrico dan Muliady AW di Rumah Hijau.

Perjalanan kedua dan ketiga di masa kuliah terjadi berturut-turut pada dua tahun berikutnya, tahun 2000 dan 2001. Kita kembali mengunjungi tempat yang sama, termasuk Patung Kucing di dekat Sarawak Plaza. Untuk kunjungan kedua, saya pergi bersama Endrico menaiki Sri Merah, sedangkan Muliady AW dan Taty menggunakan bis yang berbeda. Saat tiba di perbatasan, kita melihat Yanti, anak dari warung kopi Aloha. Karena dia terkesan galak di SMA, kita memutuskan untuk tidak menyapanya, haha. Kemudian, untuk kunjungan yang ketiga, saya berangkat bersama Jun Fui, teman kuliah dan sesama asisten laboratorium komputer di kampus. Di luar dugaan, Endrico kembali mengulangi trik yang sama dan lagi-lagi tidak muncul di terminal bis. Saya dan Jun Fui justru ditemui oleh adik Endrico. 

Perjalanan selanjutnya terjadi bertahun-tahun kemudian di tahun 2008. Endrico dan saya terbang dari Johor Bahru sementara Ardian dan Parno menggunakan jalan darat dari Pontianak. Empat sekawan berkumpul bersama sebelum tibanya hari pernikahan Endrico dan... hmm, saya tidak ingat apakah Parno atau Ardian yang akan segera menikah. Sejujurnya, saya hampir tidak ingat apa-apa dari kunjungan tersebut, haha. Saya rasa Endrico membawa kita berkeliling menggunakan Proton ayahnya dan kita juga sempat memesan tiram goreng di Taman Kereta, pusat makanan dengan konsep terbuka.

Parno dan Endrico di terminal bis.

Empat tahun kemudian, di tahun 2012, saya kembali lagi ke Kuching, kali ini bersama grup yang berbeda. Saat itu Isaac mengajak kita untuk ekplorasi gua. Bersama dengan Keenan dan Bernard, kita pun berangkat. Berbeda dengan kunjungan-kunjungan sebelumnya, sekali ini saya melihat sisi Sarawak yang berbeda dari biasanya. Untuk ekplorasi, kita harus memakai perlengkapan keselamatan, misalnya helm berlampu dan sepatu bot. Semakin kita masuk ke dalam gua bersama pemandu Inggris dan lokal, semakin gelap pula sekitarnya. Ada berbagai hewan di sana, mulai dari ular yang melata, kelelawar yang menghindari lampu dari helm, tarantula dan masih banyak lagi. Kita harus memanjat, menyelinap melewati celah dan meluncur turun dari bebatuan untuk mencapai ujung gua: tebing buntu dan air terjun. Kemudian kita diminta untuk mematikan lampu helm untuk merasakan seperti apa gelap-gulita itu sebenarnya. Seru juga, tapi cukup sekali saja dalam seumur hidup, haha. Malamnya harinya, kita kembali ke peradaban untuk minum di klub dan kebetulan ada pertarungan antara dua kelompok anak muda di malam itu. Perkelahian singkat itu cukup jenaka karena salah satu pemuda yang dikeroyok itu kemudian mengomel panjang-lebar, meminta penjelasan kenapa tidak ada yang membelanya padahal itu adalah pertikaian antara dua kelompok.

Dari kiri: Keenan, Anthony, Isaac dan Bernard di Patung Kucing.

Terakhir, saya kembali ke sana tahun lalu, tapi bukan untuk tujuan wisata. Ini adalah pertama kalinya saya menginjakkan kaki di Timberland, sebuah rumah sakit swasta, karena saya harus menemani ayah saya yang menjalani pemeriksaan. Bukan kunjungan yang paling menyenangkan bagi saya, tapi syukurlah ada Yanti, kini lebih dikenal sebagai Yen Darren, yang berbagi keceriaan. Ternyata dia tidak segalak yang saya kira (atau mungkin dia memang tidak pernah galak, hanya kita saja yang salah sangka) dan sangat bersahabat. Pada kesempatan itu, dia membawa saya keliling kota untuk menikmati KFC dan makan malam yang lezat. Anak-anaknya, dua gadis dan satu bocah lelaki, luar biasa sopan. Salut!

Secara keseluruhan, terlepas dari penjelajahan gua yang menakjubkan, Kuching sebenarnya hanya biasa-biasa saja. Kota ini memiliki gaya hidup yang lambat dan tidak terlalu fantastis. Meskipun demikian, Kuching juga merupakan satu-satunya kota luar negeri yang saya kunjungi berulang kali dalam berbagai jenjang kehidupan. Saya mungkin tidak akan dengan sengaja pergi berlibur ke sana lagi, tapi saya tidak keberatan ke sana bilamana memang ada alasan yang mengharuskan...

Makan bareng Darren di KFC.
Foto oleh Yen Darren.


Wednesday, October 25, 2017

Life Before Marriage

These days, home is where our little family is. I've always gone home to a very sweet wife that asks me how things at work are while we're having a nice, home-cooked dinner. The room will be lit up by the laughter (or screaming, sometimes) from the girls. It feels good, it feels normal and it feels as if it's been like this forever. It's hard to imagine at times that the kids weren't always around or I wasn't always a husband and a father.


Fendy and Markus, at the very house in Kembangan, where we all started. 

Life before marriage seems like distant memories from a lifetime ago. No, those days weren't bad. On the contrary, they were actually good, easily the best times one from Pontianak could wish for. But as I grew older, perhaps I just grew tired of the chaotic fun of the bachelor days. When the stability of family life and the joy of parenthood came along, it was a relief that I never knew I needed for the next phase of my life, so I embraced it immediately. Nevertheless, before they were completely forgotten, here's the recollection of what I could vaguely remember from that past five years before the wedding day.

From left: Sudarpo, Endrico and Jimmy at the Heeren, Orchard.

A foreign country could be a lonely place to be for one to start anew, but I was lucky enough to begin my journey here from a house full of friends. While some housemates could be as random as strangers from Jakarta, others were as familiar as secondary school friends. We were just a bunch of young Indonesian men and women then, trying our luck to make a fortune while laughing at the uncertainty of life. I didn't have the slightest clue of how life was going to be, but not knowing what the future held wasn't that scary since we got each other. In a world where I almost had nobody else, my housemates were the closest thing to family that I ever got. I loved them dearly.

Watching Wawa's performance.

I remember mui fan, the cheapest meal with arguably big portion and decent taste, definitely worth every hard earned dollar that I made while I scrimped and saved. It was either Jimmy or Endrico whom introduced me this local cuisine. I remember Budi, the internet subscriber for the whole house, forbidding us to download as he wanted to have the online battle against Zakum, the big bad boss from MapleStory. Nobody really heeded his warning anyway. I remember those nights we joked and giggled until we fell asleep. There were also late nights when we had suppers with Fendy, my bartender roommate that did some odd hours shift. We slept only few hours afterwards and woke up at usual timing to go to work. Then we made two short movie or three. Brilliant experience. Oh, we traveled together to some places, too, from Batam to Thailand. As far as I'm concerned, I would be with at least one of them for most of the time, even during working hours, as Sudarpo and I worked in the same office!

Filming at Chinese Garden.

We actually stayed together only for a short period of time, but the chemistry and dynamics worked. This perhaps explained why we chose to stick together in smaller groups when we were kicked out unceremoniously from the rented house. It was during that time Markus brought in Setia and... God knows where the skinny Lina came from, because I really had no idea, haha. I still visited the other groups I wasn't living with and stayed overnight at their places sometimes. We had gatherings, too, for special occasions. And we traveled even farther this time, to Vietnam and Cambodia.

From left: Lina Lim and Ng Lina in Geylang.

But changes, and they were good changes in this case, were inevitable. If there were ever any clear signs that we weren't going to stay forever young, the doomed trip to Darwin could be one of the wake up calls. I personally don't think we ever got bored of each other, but we had simply outgrown the relationship and were ready to move on to the next level. Other things started to take priority. Marriages took place. It just happened gradually until there was only one small group of the original members that lived together. Our merry band of brothers and sisters was eventually disbanded, marking the end of an era.

From left: Budi, Setia, Alfan, Anthony and Darto in Eunos.

John Lennon once said, "time you enjoy wasting is not wasted." That was exactly how it felt. Once upon a time, we were boys and girls at the right time and at the right place. We never walked alone when life was tough and we shared our laughter when life was kind. And how time passed us by. We were our own men and women by the time we reached the finish line. The way I look at it, it was a beautiful experience, certainly more than one could ask for in his lifetime...

Top row, from left: Alfan, Liwana, Steva, Ng Lina, Markus and Anthony.
Bottom row, from left: Darto, Een, Angie, Sugi, Sudarpo and Endrico.
When we were in Bedok.


Kehidupan Sebelum Pernikahan

Bagi saya, pengertian rumah adalah tempat dimana keluarga kecil kami bernaung sekarang. Istri senantiasa menanti saya pulang, lantas bertanya apa kabar di kantor hari ini, dan kami pun menikmati santap malam yang sudah tersaji di meja. Suara anak-anak terdengar membahana, kadang tertawa riang dan kadang berteriak kesal. Semuanya terasa baik, normal dan seakan-akan sudah seperti ini dari sejak dulu kala. Susah rasanya membayangkan bahwa pernah ada suatu ketika dimana anak-anak belum ada atau hari dimana saya belum menjadi seorang suami dan ayah.

Sudarpo, Wawa dan Endrico, di tempat nasi ayam, Eunos. 

Kehidupan sebelum pernikahan bagaikan kenangan dari kehidupan sebelumnya. Tidak, ini bukan karena kenangan tersebut sangat buruk. Justru sebaliknya, masa-masa tersebut adalah saat terbaik yang bisa terwujud bagi seseorang dari kota kecil seperti Pontianak. Hanya saja, seiring dengan bertambahnya usia, mungkin saja saya juga sudah cape dengan kehidupan bujangan yang heboh tapi melelahkan. Ketika stabilitas keluarga dan suka-cita menjadi seorang ayah datang menghampiri, saya serta-merta menyambutnya. Oleh karena itu, sebelum memori saya memudar, inilah catatan singkat dari lima tahun terakhir sebelum hari pernikahan saya.

Markus, Tommy dan Setia di depan Golden Mile.

Semua ini bermula dari tibanya saya di Singapura. Negara asing bisa menjadi tempat yang sepi sunyi bagi seseorang yang memulai lagi dari awal, tapi syukurlah saya cukup beruntung untuk memulainya dari lingkungan yang penuh dengan teman. Teman-teman serumah ini, ada yang seasing pria tak dikenal dari Jakarta, namun ada pula yang seakrab teman dari sejak SMP. Pada dasarnya kita semua hanyalah anak-anak muda yang mencoba peruntungan kita di negeri orang. Saya bahkan tidak tahu akan seperti apa hidup ini nantinya, tapi rasa tidak tahu itu tidaklah menakutkan karena keberadaan teman-teman ini. Di dunia dimana saya hampir tidak mempunyai relasi dan kenalan lain, para teman serumah inilah yang paling dekat dengan saya layaknya seperti keluarga.

Mui fan.

Saya ingat tentang mui fan, makanan Chinese paling murah dengan porsi besar dan rasa yang lumayan, benar-benar sepadan dengan setiap dolar yang saya dapatkan dari kerja keras saya. Sepertinya Endrico atau Jimmy yang memperkenalkan saya makanan lokal ini. Saya ingat Budi, pelanggan internet yang membagikan koneksinya kepada teman-teman serumah dengan bayaran 4 dolar per orang. Dia sering melarang kita mengunduh karena sudah tiba waktunya bagi dia untuk melawan Zakum, bos dari game MapleStory. Tentu saja tidak ada yang peduli dengan larangannya. Saya juga ingat dengan malam-malam penuh canda dan tawa sampai kita tertidur. Terkadang kita juga makan tengah malam bersama Fendy, bartender kita yang waktu kerjanya tidak beraturan. Kita hanya tidur beberapa jam lamanya, lalu bangun pagi dan bekerja lagi seperti biasa. Kemudian kita juga membuat beberapa film pendek, sungguh pengalaman yang tiada duanya. Oh, kita juga berkelana bersama-sama ke berbagai tempat, mulai dari Batam sampai Bangkok. Sepanjang yang saya ingat, saya hampir selalu bersama paling tidak salah satu dari mereka, bahkan di saat jam kerja, karena saya satu kantor dengan Sudarpo.

Setia, Andy William dan Anthony di Bangkok.

Kita sebenarnya hanya tinggal bersama untuk waktu yang singkat, tapi dinamika persahabatannya cocok satu sama lain. Ini mungkin alasannya kenapa kita tetap bersama dalam grup yang lebih kecil ketika kita mendadak diminta pindah oleh tuan rumah kita. Setelah itu, Markus membawa Setia untuk turut bergabung dan... hanya Tuhan yang tahu Lina kurus datang dari mana, sebab saya tidak ingat sama sekali, haha. Saya sendiri masih sering berkunjung ke tempat teman-teman yang tidak lagi tinggal bersama dan bermalam di tempat mereka. Terkadang kita berkumpul lagi, dalam acara Natal misalnya. Kita juga bertualang, kali ini lebih jauh lagi, ke Vietnam dan Kamboja

Darto, Markus (di belakang) dan Setia di Angkor Wat, Kamboja.

Tapi perubahan, dan untunglah ini perubahan yang baik, tidak terelakkan. Jika ada pertanda bahwa kita tidak selamanya muda, mungkin perjalanan ke Darwin yang batal adalah salah satunya. Saya tidak berpikir bahwa kita bosan berteman satu sama lain setelah sekian lama, hanya saja kita sudah tumbuh dewasa dan siap untuk melangkah ke jenjang kehidupan berikutnya. Berbagai hal baru mulai menjadi prioritas. Pernikahan pun berlangsung, satu demi satu. Proses ini berjalan pelan tapi pasti, sampai akhirnya hanya tersisa satu grup kecil dari anggota-anggota yang dulunya satu rumah. Grup ini pun bubar, menandakan berakhirnya sebuah era.

Memberikan dukungan pada Fendy yang ikut lomba Touch the Car!

John Lennon pernah berkata, "waktu yang anda lalui dengan senang hati berarti tidak sia-sia." Ucapannya ini menggambarkan dengan tepat masa-masa yang kita lalui bersama ini. Ketika semuanya bermula, kita adalah muda-mudi yang dipertemukan oleh nasib karena berada di waktu dan tepat yang benar. Selama itu kita tidak berjalan sendiri di kala hidup terasa susah dan kita tertawa bersama ketika hidup terasa bahagia. Ketika waktu berlalu, kita tumbuh dewasa menjadi pria dan wanita yang siap menjalani hidup seorang diri. Kalau saya lihat kembali, itu adalah sebuah pengalaman yang luar biasa indah, jauh melebihi apa yang bisa diharapkan dari hidup ini...

Tommy dan Markus di Malaka.


Saturday, October 21, 2017

From Ahok

How often in life do you actually reach out to someone you admire and, given the circumstances, you don't really expect any reply, even though you actually wish for one? In my case, I had heard from others that Ahok did personally reply every single letter that was sent to him, so I gave it a try. It'd be great if he replied, but even if he didn't, that'd be understood, too. The least I could do was to thank the man for what he had done for us.

He made us proud, not only as Chinese, but especially as Indonesians. In a country so well-known for corruption and hypocrisy, both he and Jokowi were the glimmering hope we didn't know we had until they stepped into the limelight. After taking things for granted that Indonesia would never change, we were forced to reevaluate what we always believed thus far: so we did have such hope!

Things got interesting from then onwards. In a short period Ahok was governing Jakarta, we were shown that things in Indonesia could be done differently and in a better way. Then he was jailed for the alleged blasphemy, which was very obvious to many that it was just a dirty political circus. The hard truth of Indonesia, I guess.

In the evening of August 26, I wrote to thank the man for the inspiration and the hope that he gave us. I told him that the day I listened to his speech at the Indonesia Embassy in Singapore was one of the best moments in my life. He made me believe that it was really up to us, Indonesians, regardless what race we are, to change the course of our country for the better.

And he wasn't just all talk, but he was capable of doing it, too. He set the standard so high and led us towards it that, for once in the history of Indonesia, we surprised ourselves by achieving that. Only God knows if history will repeat, but I have faith now that it will. By then, whether Ahok will return or not, that's anyone's guess. For now, I just hoped that he was doing fine.

The letter I wrote could have ended up as a one-sided conversation. I was half-expecting that and I was prepared to have no reply, as days went by with no sign of such mail in my mailbox, so imagine how delighted I was when I actually received a reply from Ahok on October 17.

I smiled as I read his famously ugly handwriting (he even said that himself in his letter, although his handwriting was still much more readable than mine). His letter, dated September 30, talked briefly about his life in prison. He shared that he had been quite active in writing and he hoped that his book could be published by PT. Basuki Solusi Konsultindo next year. I had no idea if he was just kidding about the name of the company, haha.

I like the fact that the letter felt very upbeat and easygoing without the slightest hint of regret. The content was very positive for a person who was thrown into jail unfairly. Very infectious, refreshing and inspiring, I must say. I mean, he could have just blamed God and complained incessantly for what he went through, but no, he chose to be thankful instead. He mentioned in his letter that he was actually grateful that he was given time by God to retreat and rethink about his career instead of working as a governor until October 15. As a reader, I could sense that he had moved on. He did what he could do in the meantime while eagerly waiting to see what tomorrow would bring.

Looking back, those days when he was a governor was quite an adventure, a real life drama between good and evil. All hopes seemed lost when things took a sudden turn, but now, knowing that he's okay and taking things lightly, I feel somehow encouraged, too. The thing with Ahok is, he can be jailed physically, but his influence can't be imprisoned. He made me believe that there's such thing as greater good. Through his letter, it is as if he was trying to say, "don't stop believing in hope and doing what's right. It doesn't matter if many don't see it now, but time will tell one day."

Really, if this doesn't inspire you, I don't know what else will...

And the reply finally reached Singapore.


Dari Ahok

Di dalam hidup ini, seberapa sering anda mencoba menghubungi orang yang anda kagumi namun tidak benar-benar berpikir bahwa anda akan mendapatkan jawaban, walaupun sebenarnya anda berharap? Dalam pengalaman saya yang berikut ini, saya pernah membaca bahwa Ahok membalas setiap surat yang ditujukan padanya, jadi saya tergerak untuk mencoba. Bagus kalau misalnya dapat jawaban. Bila tiada balasan, itu pun bisa dimengerti. Paling tidak saya sudah kesampaian untuk mengucapkan terima kasih untuk apa yang telah dia lakukan. 

Jadi apa yang telah Ahok lakukan? Bagi saya, dia bukan saja membuat saya bangga menjadi orang Tionghoa. Lebih dari itu, dia membuat saya bangga jadi orang Indonesia. Di negara yang terkenal dengan korupsi dan gaya hipokrit, dia dan Jokowi adalah secercah harapan yang tidak pernah kita ketahui sebelumnya sampai mereka melangkah ke kancah publik. Setelah bertahun-tahun lamanya percaya bahwa Indonesia tidak akan berubah, sekarang kita mau tidak mau mengevaluasi kembali sudut pandang tersebut: ternyata kita punya harapan.

Perkembangan yang terjadi menjadi semakin menarik semenjak itu. Di dalam periode yang singkat dimana Ahok menjabat sebagai gubernur, kita diberi contoh bahwa banyak hal di Indonesia bisa dilakukan secara berbeda dan lebih baik. Kemudian dia dipenjara berdasarkan sebuah tuduhan yang tidak masuk akal, yang jelas terlihat sebagai sirkus politik yang kotor. Tipikal Indonesia, saya kira. 

Tanggal 26 Agustus malam, saya akhirnya memutuskan untuk menulis dan berterima kasih pada orang ini atas inspirasi dan harapan yang telah dia berikan. Saya bercerita padanya bahwa hari dimana saya mendengarkan ceramahnya di Kedutaan Besar Indonesia di Singapura adalah salah satu peristiwa terbaik dalam hidup saya. Dia membuat saya percaya bahwa jika kita ingin membawa negara kita ke arah yang lebih baik, maka semua itu tergantung kita sebagai orang Indonesia, tidak masalah apa sukunya.

Dan seperti yang kita tahu dan lihat, dia bukan hanya asal bicara, tapi juga mampu membuktikannya. Dia menciptakan standar yang tinggi, membawa kita menuju ke sana dan, untuk pertama kalinya dalam sejarah Indonesia, kita terkejut sendiri karena ternyata kita bisa jika kita mau. Hanya Tuhan yang tahu apakah sejarah akan terulang, tapi saya sekarang percaya bahwa ini tidak mustahil terjadi. Apakah Ahok akan kembali nantinya, tidak ada yang tahu. Namun untuk saat ini, saya hanya berharap bahwa dia baik-baik saja. 

Surat yang saya tulis ini bisa saja menjadi percakapan satu arah. Saya sudah siap menerima kenyataan ini. Seiring dengan berlalunya hari demi hari, saya semakin melupakan kemungkinan adanya balasan, jadi bayangkan betapa terkejutnya saya ketika saya menerima surat dari Ahok pada tanggal 17 Oktober.

Saya tersenyum ketika membaca tulisan tangannya yang terkenal jelek (bahkan dia pun dengan sadar menyebutkan hal ini di dalam suratnya, walau terus-terang saja tulisannya masih lebih bagus dari tulisan saya). Suratnya yang tertanggal 30 September bercerita singkat tentang kehidupannya di penjara. Dia juga berbagi cerita bahwa dia aktif menulis dan dia berharap bahwa bukunya bisa diterbitkan tahun depan oleh PT. Basuki Solusi Konsultindo. Saya tidak tahu apakah dia hanya bercanda atau serius dengan nama perusahaannya, haha.

Apa yang saya suka dari suratnya adalah semangatnya. Tiada kesan penyesalan sedikit pun di dalam tulisannya. Isi suratnya sangat positif untuk ukuran orang yang dilempar ke penjara secara tidak adil. Untuk apa yang telah dialaminya, dia bisa saja menyalahkan Tuhan yang mengeluh panjang lebar, tetapi tidak, dia justru memilih untuk berterima kasih. Dia menulis di dalam suratnya bahwa dia bersyukur karena dibebastugaskan oleh Tuhan sehingga tidak bekerja sampai tanggal 15 Oktober dan jadinya memiliki waktu untuk memikirkan langkah ke depannya. Sebagai pembaca, saya bisa merasakan bahwa dia sudah lebih siap dari kita dalam menerima kenyataan yang terjadi ini. Selagi di penjara, dia aktif dan mengerjakan apa yang ia bisa dalam ruang lingkup yang terbatas ini, lalu menanti apa yang akan dibawa oleh esok hari.

Kalau saya lihat kembali, hari-hari dimana dia menjabat sebagai gubernur bagaikan sebuah petualangan, sebuah drama antara kebaikan dan kejahatan. Semua harapan bagaikan sirna ketika terjadi hal-hal yang di luar dugaan dan menyudutkannya hingga terpuruk, tapi sekarang, setelah tahu dia baik-baik saja dan bisa melangkah dengan enteng dan penuh harapan dalam hidup ini, saya juga merasa tergugah. Saya selalu berpikir bahwa Ahok bisa dipenjara fisiknya, tapi pengaruh positifnya tidak bisa dibendung oleh jeruji penjara. Dia membuat saya percaya dengan yang namanya kepentingan orang banyak. Lewat suratnya, dia seolah-oleh ingin berkata, "jangan pernah putus harapan dalam melakukan sesuatu yang benar. Tidak masalah jika orang-orang tidak melihatnya sekarang, tapi waktu yang akan berbicara nanti."

Jika ini masih juga tidak menginpirasi anda, saya tidak tahu apa lagi yang bisa...

Ketika surat selesai ditulis, tanggal 26 Agustus.